AZ - Kamu pernah merasa nggak sih kalau semakin bertambahnya usia semakin susah menerima pengetahuan baru? Otak rasanya berjalan lambat ketika ingin belajar atau memahami informasi. Bukan tanpa sebab, penelitian terbaru ternyata membuktikan kalau ukuran otak bisa menciut hingga 10% dari ukuran awal saat kita beranjak dewasa.
Kemampuan otak yang semakin menurun dari tahun ke tahun ini pastinya bikin kesal. Kamu akan gampang melupakan informasi penting seperti tanggal ulang tahun pacar atau anniversary. Kalau sudah seperti ini, semuanya jadi repot kan?
Menjaga pola hidup sehat jadi salah satu kunci menjaga otak tetap tajam. Tapi bagaimana caranya untuk membantu daya ingat dan konsentrasi? Dirangkum Brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (15/11), berikut deretan tipsnya.
1. Membaca buku.
foto: shutterstock.com
Membaca buku bukan sekadar aktivitas pelepas waktu. Dengan aktivitas ini, otak akan membangun jalur koneksi informasi untuk menyerap pengetahuan. Berkatnya, konsentrasi akan terasah dan ingatan terjaga. Merangkum dari laman A place for mom, hasilnya otak akan semakin tajam seiring kamu sering membaca.
2. Konsumsi makanan sehat.
foto: shutterstock.com
Laman A place for mom mengatakan diet dan pola makan sangat memengaruhi kemampuan otak. Usahakan tinggalkan junk food yang penuh lemak dan mulai menikmati makanan bernutrisi tinggi. Ibarat mesin, otak juga perlu bahan bakar yang bagus agar bisa bekerja maksimal.
3. Olahraga.
foto: shutterstock.com
4. Mengatur postur tubuh yang bagus.
foto: shutterstock.com
Situs A place for mom menyebutkan postur tubuh yang buruk seperti terlalu membungkuk ternyata tidak baik untuk sirkulasi darah ke otak. Hal ini sangat terlihat dalam keseharian pekerja kantoran. Oleh karena itu, usahakan selalu mempunyai postur tubuh yang sehat dalam keseharian.
5. Tidur cukup.
foto: shutterstock.com
Dilansir dari A place for mom, Tak hanya tubuh, otak juga butuh istirahat. Tidur yang cukup dan berkualitas jadi kuncinya. Tak hanya menyegarkan otak, kemampuan mengingat juga akan semakin optimal dengan tidur yang cukup. Bukan durasi, yang terpenting adalah kualitas tidurnya.
6. Belajar hal baru.
foto: shutterstock.com
Belajar hal baru akan memberikan rangsangan yang besar ke otak. Kamu bisa memulainya dengan hal sederhana seperti memasak sampai yang hal berat seperti belajar bahasa baru. Dengan rangsangan ini, otak akan bekerja lebih optimal daripada sebelumnya seperti dilansir dari A place for mom.
Hal baru yang tak boleh kamu lewatkan untuk dipelajari adalah kesehatan reproduksi dan seks. Kedua hal ini sangat penting karena bisa memengaruhi masa depan. Buat kamu yang ingin tahu tentang kesehatan seksual & reproduksi, bahkan informasi seputar relationship serta life planning, bisa menghubungi Berani Berencana. Jangan malu, konsultasikan apa saja masalahmu di fitur live chat kami di sini.
7. Menulis.
foto: shutterstock.com
Sebagaimana dilansir dari A place for mom, menulis dapat meningkatkan kemampuanmu untuk berkomunikasi. Semakin terbiasa, otak akan dengan mudah menerjemahkan pikiranmu di atas kertas. Tak perlu seperti penulis novel, kamu bisa memulainya dengan sebuah diary. Ceritakan keseharianmu dalam sebuah tulisan. Pelan tapi pasti, otakmu akan bekerja lebih optimal.